2020-11-06

WEBINAR "PEMBUATAN GAME ANDROID SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN YANG MENYENANGKAN"

 


WEBINAR "PEMBUATAN GAME ANDROID SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN YANG MENYENANGKAN"

Penyebaran Virus Corona Diseases 2019 (Covid-19) semakin luas membuat pemerintah dan semua stake holder harus berfikir keras dalam menangani kasus ini. Tentu ini membuat dunia pendidikan kita menjadi berubah 180 derajat dengan beralih pada alternatif akhir yaitu melakukan pembelajaran daring (online classroom) atau e-learning. Di samping kondisi pandemi Covid-19, era digital sekarang ini proses pembelajaran memang dituntut untuk berkembang dengan inovatif. Salah satu upaya memenuhi tantangan tersebut adalah menggunakan Media Pembelajaran yang menyenangkan.

Di era yang semakin modern ini, media pendukung pembelajaran semakin bervariasi bentuk-bentuknya, salah satunya adalah berupa game edukasi yang berbasis android. Game- game edukasi ini sangat banyak di apps store. Game memang adalah media yang dapat memberikan rasa senang pada penggunanya, begitu juga game edukasi. Dengan tamilan game edukasi yang menarik, serta cara penggunaan yang mudah di pahami, tema yang diambil juga menarik pasti akan memberikan proses belajar yang menyenangkan untuk para peserta didik.

SMKS Gunajaya memberikan kesempatan bagi kami guru yang memiliki kemampuan atau yang sudah mengikuti kegiatan workshop maupun pelatihan untuk mengembangkan dan mentranfer ilmu yang didapat kepada teman-teman guru lainnya melalui webinar dan pelatihan online yang di selenggarakan oleh SMKS Gunajaya sendiri. 

Kegiatan akan kami laksanakan secara daring via aplikasi zoom meeting pada  :

Hari / Tanggal     :  Senin, 26 Oktober 2020

Pukul                    :  09.00 WIB s.d 12.00 WIB

Pemateri              :  Julianthie Mandasari, SP (SMKS Gunajaya)

Keterangan           :  -  Bebas biaya pendaftaran/pelatihan

                                 -  Mendapatkan sertifikat

Di ikuti 145 peserta webinar dan pelatihan online, dan 141 peserta dinyatakan lulus kegiatan tersebut. Peserta yang dinyatakan lulus adalah peserta yang mengirimkan tugas berupa pembuatan game sesuai dengan materi pembelajaran yang diampu. Semoga ilmu yang kami berikan bermanfaat bagi seluruh guru yang mengikuti kegiatan yang nanti ilma tersebut dapat di implementasikan ke pada peserta didik. Kami juga mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi Dinas Pendidikan Kabupaten Kotawaringin Timur, UPTD Telaga Antang, UPTD Antang Kalang, UPTD Tualan Hulu dan Management BGA Group (PT. KMB) yang telah banyak membantu dalam terselenggaranya webinar ini.         


0 komentar:

Posting Komentar