2020-07-24

Inovasi Pembelajaran Guru II

WORKSHOP MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS BLOG
KELAS LANJUTAN




Kegunaan Blog untuk dunia pendidikan adalah blog sebagai media penyampai informasi dari guru kepada murid atau dosen kepada mahasiswannya, karena blog sifatnya online maka penyampaian informasi diharapkan merata. Serta bagi siswa atau mahasiswa dapat mengirimkan tugas-tugas kepada guru kapan saja dan dimana saja. Dengan adanya blog dari guru atau dosen kita dapat mengakses bahan-bahan belajar setiap saat dan berulang-ulang. Selain itu kita juga dapat berkomunikasi dengan guruatau dosen setiap saat, misalnya melalui chatting dan email. Mengingat sumber belajar yang sudah dikemas secara elektronik dan tersedia untuk diakses melalui internet, maka kita dapat melakukan interaksi dengan sumber belajar ini kapan saja dan dari mana saja, juga tugas-tugas pekerjaan rumah. 
IGI kembali menyelengarakan SAGUSABLOG LANJUTAN yang merupakan tahap selanjutnya dari kegiatan workshop online SAGUSABLOG DASAR. Kegiatan ini sangat membantu kami terutama guru untuk mebuat blog yang bervariasi dan menarik untuk dibaca.

Workshop ini lanjutan dari SAGUSABLOG DASAR dan yang berhak mengikuti adalah peserta yang lulus pada workshop dasar. Materi yang di berikan pada 
SAGUSABLOG LANJUTAN adalah :
  1. Membuat blog guru dengan engine blogger
  2. Mengganti template blog guru dengan template dari pihak ketiga
  3. Mendesain header blog guru dengan Adobe Photoshop
  4. Mengelola dan menghias blog guru
  5. Membuat soal online di Google Drive
  6. Custom Domain dengan domain premium / domain gratis
  7. Monetize Blog
  8. SEO (Search Engine Optimization)

Salah satu video pelatihan pada modul


Aktifitas kegiatan SAGUSABLOG di telegram untuk kelas 45-0 lanjutan

Setelah menyelesaikan semua modul dan dinyatakan lulus. Diharapkan kita nantinya dapat aktif di dalam blog kita dan menjadi media dalam pembelajaran bagi siswa kita. Banyak kegiatan lainnya yang diselengarakan oleh IGI dalam bentuk workshop online untuk membantu kita dalam meningkatkan keterampilan dan kemapuan kita dalam bidang IT. 




Lokasi: Beringin Agung, Kec. Antang Kalang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah 74356, Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar