Alhamdulilah puji dan syukur saya ucapkan, karena dapat lolos ke
pembaTIK level 4 se- Kalimantan Tengah. Ini merupakan kedua kali nya saya
mengikuti kegiatan PembaTIK dan sama-sama masuk ke 30 besar Kalimantan Tengah
yaitu pada tahun 2019 dan sekarang ini 2021. Hampir sama seperti tahun 2019
salah satu tugas besar kami di kegiatan PembaTIK tahun ini adalah sosialisasi
Rumah Belajar di kalangan guru atau rekan sejawat.
Konsep kegiatan yang saya lakukan selain sosialisasi Rumah Belajar saya juga mengadakan pelatihan “Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif PPT”. Daerah saya mengajar berada di pelosok sehingga terkadang untuk kegiatan pelatihan sangat kurang, apa lagi di tambah untuk beberapa daerah tidak terjangkau jaringan internet sehingga sangat susah dalam mendapatkan informasi terbaru. Kondisi demikian lah yang membuat saya melakukan sosialisasi secara tatap muka dan juga sesuai dengan protokol kesehatan selama pandemi covid 19.
Kegiatan sosialisas hari pertama saya lakukan dengan sekolah
yang dibawah satu yayasan kami yaitu Yayasan Bumitama, dengan meminta ijin dan
saran kepada Korwil Yayasan Wilayah Region Mentaya Bapak Kris Budhi Gutama
S.Pd. Akhirnya kegiatan ini terlaksana pada senin tanggal 06 November 2021 dan
bertempat di SMKS Gunajaya, waktu pelaksanaan pukul 10.00 wib s/d 15.00 wib.
Sekolah yang hadir terdiri dari :
NO |
NAMA
SEKOLAH |
JUMLAH
PESERTA |
1 |
TK Bumitama 1 KMB |
5 Orang Guru |
2 |
SDS KMB |
5 Orang Guru |
3 |
SDS 1 Tunas Harapan
Jaya |
4 Orang Guru |
4 |
TK Bumitama LMS |
1 Orang Guru |
5 |
SMPS 1 Bumitama |
3 Orang Guru |
6 |
SDS Bumitama MBMR |
5 Orang Guru |
7 |
TK Bumitama MBMR |
2 Orang Guru |
8 |
SMKS Gunajaya |
6 Orang Guru |
|
TOTAL |
31 Orang Guru |
Antusias para peserta sangat tinggi terutama
dalam cara mendaftar di portal Rumah Belajar baik sebagai guru ataupun sebagai
siswa, karena sebagian besar baru tahu fiture yang terdapat dalam Rumah Belajar
serta manfaatnya bagi guru dan juga siswa (waktu pemaparan saya menampilkan isi
setiap fiture yang ada di portal Rumah Belajar).
Sosialisasi ini berjalan
dengan cukup baik dan berjalan sesuai dengan rencana, saya membuat WA Group
untuk memfasilitasi guru apa bila nanti setelah sosialisasi dan pelatihan selesai
ada yang ingin bertanya tentang Rumah Belajar maupun pelatihan yang diadakan.
Selama pelaksanaan sosialisasi ini saya membuat jargon “Memajukan yang tertinggal,
dengan Rumah Belajar”. bersama kita melalui pembelajaran dalam kondisi
apapun dan dimanapun, mari gunakan inovasi pembelajaran menggunakan portal
Rumah Belajar agar belajar menjadi lebih mudah menyenangkan.
#PusdatinKemendikbudristek
0 komentar:
Posting Komentar